Blog

losandes.biz: Jejak TGB Zainul Majdi Loncat dari PD ke Golkar Kini di Perindo


Dalam era yang terus berkembang dengan pesat, informasi telah menjadi komoditas yang tak ternilai harganya. Dari revolusi digital hingga transformasi teknologi, dunia kita kini tenggelam dalam lautan informasi yang tak pernah kering. Artikel ini mengajak kita untuk melangkahkan kaki ke dalam kompleksitas tatanan informasi saat ini, mengeksplorasi tantangan dan peluang yang muncul dalam mengelola dan memahami gelombang informasi yang terus menggulung. Dari algoritma cerdas hingga arus berita yang tak kenal lelah, mari kita telaah bersama bagaimana kita dapat menjadikan informasi sebagai alat untuk mendobrak batasan dan memahami dunia di sekitar kita dengan lebih baik.

Berikut adalah artikel atau berita tentang Harian losandes.biz dengan judul losandes.biz: Jejak TGB Zainul Majdi Loncat dari PD ke Golkar Kini di Perindo yang telah tayang di losandes.biz terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected], Terimakasih.

Jakarta

Berdasarkan catatan detikcom, Senin (8/8/2022), TGB Zainul Majdi mundur dari Partai Golkar, kemudian dilantik jadi kader Perindo oleh Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo pada Sabtu (6/8). Untuk diketahui, pada 2018 TGB Zainul Majdi mundur dari Partai Demokrat lalu gabung Golkar.

Di awal karier politiknya, TGB sempat bergabung dengan Partai Bulan Bintang (PBB). Ia diketahui pernah duduk sebagai anggota DPR periode 2004-2009.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Di Demokrat, Mundur 2018

TGB Zainul Majdi mengundurkan diri dari Partai Demokrat pada Juli 2018. TGB pernah menduduki posisi anggota Majelis Tinggi Demokrat.

“Benar,” ujar TGB saat dimintai konfirmasi perihal pengunduran dirinya, Senin (23/7/2018).

TGB telah menyerahkan surat pengunduran diri kepada Ketua Dewan Kehormatan PD Amir Syamsuddin kala itu. TGB mundur dari Demokrat karena alasan personal.

“Alasan pribadi,” ujarnya singkat.

Partai Golkar menggelar acara silaturahmi membahas menghadapi Pilpres dan Pileg 2019 di Ballroom Hotel Darmawangsa, Jalan Brawijaya Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (20/12/2018). Selain Jusuf Kalla (JK), TGH Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang (TGB) hadir dalam acara tersebut. (Ari Saputra/detikcom)

TGB Gabung Partai Golkar

Selepas mundur dari Demokrat, TGB gabung Golkar berdasarkan putusan rapat yang dipimpin Ketum Airlangga Hartarto pada akhir tahun 2018. Di Golkar, TGB mengemban dua jabatan sekaligus: Koordinator Bidang Keummatan dan Wakil Ketua Badan Pemenangan Pemilu Legislatif dan Presiden.

“Keluarga Partai Golkar bergembira berkat hadirnya Pak TGB. Kemarin saat rapat pleno Partai Golkar menyetujui bahwa TGB menjadi salah satu pengurus DPP dan kemarin sudah disepakati menjadi Ketua Korbid Keumatan sekaligus Wakil Ketua Bappilu Legislatif dan Presiden,” ujar Airlangga di Hotel Dharmawangsa, Jalan Brawijaya Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (20/12/2018).

TGB memiliki beberapa alasan mengapa memilih Golkar. Salah satu alasannya ia menilai Golkar merupakan partai yang berlomba di jalan kebenaran.

“Pertama, bagi saya, membangun Indonesia adalah tentang ber-fastabiqul khairat, berlomba dalam kebajikan dengan prinsip falsafah jalan tengah wasathiyyah atau moderasi. Kedua hal itu bertemu dalam orientasi kerja dan karya. Itulah orientasi Partai Golkar,” kata TGB dalam keterangannya, Jumat (21/12/2018).

Kedua, TGB melihat Golkar berusaha mentransformasikan diri dengan merawat nilai baik dan meninggalkan hal-hal negatif yang pernah ada. TGB menuturkan, upaya yang dilakukan Golkar itu dibutuhkan dalam membangun Indonesia yang lebih baik.

Simak selengkapnya, di halaman selanjutnya:

[Gambas:Video 20detik]

[Gambas:Video 20detik]

Saksikan juga ‘Kelakar Cak Imin ke Airlangga: Semoga Nanti Ketemu Koalisi Berikutnya’: