Blog

losandes.biz: Kala Airlangga Hartarto Dibujuk PKB Jadi Ketua Tim Pemenangan PrabowoCak Imin


Dalam era yang terus berkembang dengan pesat, informasi telah menjadi komoditas yang tak ternilai harganya. Dari revolusi digital hingga transformasi teknologi, dunia kita kini tenggelam dalam lautan informasi yang tak pernah kering. Artikel ini mengajak kita untuk melangkahkan kaki ke dalam kompleksitas tatanan informasi saat ini, mengeksplorasi tantangan dan peluang yang muncul dalam mengelola dan memahami gelombang informasi yang terus menggulung. Dari algoritma cerdas hingga arus berita yang tak kenal lelah, mari kita telaah bersama bagaimana kita dapat menjadikan informasi sebagai alat untuk mendobrak batasan dan memahami dunia di sekitar kita dengan lebih baik.

Berikut adalah artikel atau berita tentang Harian losandes.biz dengan judul losandes.biz: Kala Airlangga Hartarto Dibujuk PKB Jadi Ketua Tim Pemenangan PrabowoCak Imin yang telah tayang di losandes.biz terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected], Terimakasih.

JAKARTA, KOMPAS.com – Partai Golkar dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kembali menggelar pertemuan guna mematangkan pembentukan koalisi besar di Restoran Pulau Dua, Senayan, Jakarta, Rabu (10/5/2023) siang.

Ini merupakan pertemuan ketiga bagi kedua partai. Sebelumnya, Golkar dan PKB telah bertemu pada 10 Februari 2023 dan 3 Mei 2023.

Adapun pertemuan pertama melibatkan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di kawasan Istora Senayan, Jakarta.

Ketika itu, Cak Imin meminta sistem Pemilu 2024 tetap dijalankan dengan proporsional terbuka.

“Termasuk kita bersyukur komitmen untuk sistem pemilu jangan diubah-uubah dulu,” kata Cak Imin, Jumat (10/2/2023).

Sementara, pertemuan ketiga berlangsung di Restoran Plataran Senayan, Jakarta.

Dalam pertemuan ini, keduanya berkomitmen bahwa Golkar dan PKB sepakat untuk menjadi motor dalam membangun komunikasi dengan partai-partai yang ingin melanjutkan program pemerintahan Presiden Joko Widodo dan membentuk koalisi besar.

Bujuk Airlangga

Ketua DPP PKB Faisol Rizal mengatakan, PKB tengah mendorong agar ide itu terealisasi dalam proses pembentukan koalisi besar.

“Kita senang kalau Pak Airlangga jadi ketua tim pemenangan,” ujar Faisol di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu.

Adapun PKB dan Gerindra saat ini telah membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.

Faisol menyebut posisi Airlangga sebagai ketua tim pemenangan merupakan posisi yang spesial.

Menurutnya, posisi tersebut serupa dengan peran Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir ketika menjadi ketua tim pemenangan Joko Widodo – Ma’ruf Amin pada Pilpres 2019.

Di sisi lain, ia menampik jika dianggap penjajakan koalisi besar menjadi alternatif pembentukan koalisi PKB-Golkar apabila negosiasi dengan partai politiklain mentok di tengah jalan.

Tolak tawaran

Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar Nusron Wahid menyatakan, pihaknya tak tertarik terhadap tawaran PKB tersebut.

“Kalau Golkar maunya presiden dari KKIR (Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya) dan wapres dari KIB (Koalisi Indonesia Bersatu) yaitu Pak Airlangga Hartarto,” ucap Nusron dihubungi Kompas.com, Rabu.

Keputusan itu, menurut Nusron, diserahkan pada ketua umum partai politikkoalisi besar.

(Penulis: Adhyasta Dirgantara, Tatang Guritno | Editor: Icha Rastika)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.