Blog

losandes.biz: Lepas Caleg Golkar Dapil Jatim VI Sarmuji Cari Suara Sebanyakbanyaknya


Dalam era yang terus berkembang dengan pesat, informasi telah menjadi komoditas yang tak ternilai harganya. Dari revolusi digital hingga transformasi teknologi, dunia kita kini tenggelam dalam lautan informasi yang tak pernah kering. Artikel ini mengajak kita untuk melangkahkan kaki ke dalam kompleksitas tatanan informasi saat ini, mengeksplorasi tantangan dan peluang yang muncul dalam mengelola dan memahami gelombang informasi yang terus menggulung. Dari algoritma cerdas hingga arus berita yang tak kenal lelah, mari kita telaah bersama bagaimana kita dapat menjadikan informasi sebagai alat untuk mendobrak batasan dan memahami dunia di sekitar kita dengan lebih baik.

Berikut adalah artikel atau berita tentang Harian losandes.biz dengan judul losandes.biz: Lepas Caleg Golkar Dapil Jatim VI Sarmuji Cari Suara Sebanyakbanyaknya yang telah tayang di losandes.biz terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected], Terimakasih.

Surabaya

Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur M Sarmuji menggelar konsolidasi dan pelepasan para caleg Golkar yang akan maju dari dapil Jatim VI yang meliputi Kabupaten-Kota Blitar, Tulungagung, dan Kabupaten-Kota Kediri.

Sarmuji mengatakan konsolidasi ini untuk merekatkan komunikasi antar caleg Golkar agar bisa memaksimalkan kerja politik untuk kemenangan partai di 2024.

“Kuncinya adalah komunikasi dan saling sinergi untuk kemenangan Golkar di Pileg 2024,” kata Sarmuji dalam keterangan yang diterima detikJatim, Minggu (6/8/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sarmuji mengaku optimistis kursi Golkar di Jatim akan meningkat pesat pada Pileg 2024. Sebab, komposisi caleg Golkar banyak diisi nama potensial di semua tingkatan mulai kalangan pengusaha, profesional, mantan birokrasi, ormas islam besar seperti Muhammadiyah maupun Nahdlatul Ulama (NU), lurah sampai kepala desa.

“Saya sejak awal minta partai segera menghimpun calegnya yang bisa mendulang suara terbanyak dan semua caleg harus bekerja maksimal,” lanjutnya.

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI ini mengatakan dirinya berusaha menarik figur potensial masuk di caleg Golkar Dapil Vl (Blitar, Kediri, Tulungagung) DPR RI. Salah satu nama yang diajak Sarmuji ialah Heru Tjahjono yang merupakan mantan Sekdaprov Jatim serta mantan Bupati Tulungagung.

“Saya berulang kali mengajak Pak Heru, hingga yang bersangkutan mau bergabung di Golkar dan maju di Dapil Jatim VI DPR RI. Lalu ada Pak Kusuma pengusaha asal Jakarta, ada Mas Karel mantan Bendahara Umum Partai Hanura, seorang pengacara di Jakarta. Dan bacaleg lain yang akan bekerja secara maksimal. Itu semua tujuan akhir adalah untuk kemenangan partai Golkar,” jelasnya.

Sarmuji menyatakan banyaknya nama-nama besar di susunan caleg Golkar di dapil akan membuka peluang Partai Beringin meraih kursi lebih banyak dibanding Pileg 2019 lalu. Syaratnya, setiap caleg memiliki jaringan suara sendiri, dan tidak ada kanibalisme.

“Terpenting jangan sampai terjadi kanibalisme internal caleg, jangan sampai terjadi gesekan yang mengarah pada pemusnahan. Untuk menghindari kanibalisme internal caleg, yang harus dilakukan yaitu harus mampu membuat jaringan dan memperlebar basis jaringan. Ibarat butuh ikan, kita buat kolam sendiri, pelihara sendiri, tidak perlu menarik ikan dari kolam tetangga apalagi saling mengganggu,” tegasnya.

Sarmuji mengaku siap bersinergi dengan caleg-caleg potensial Golkar di Dapil Jatim VI untuk meningkatkan kursi partai. Ia tidak mengkhawatirkan nama-nama besar bertarung di satu dapil dengannya.

“Di Pemilu 2019 lalu dengan jumlah suara terbanyak yakni 137.000 suara. Saya tidak takut kalah karena tujuan saya adalah untuk mengangkat dan memperbesar kursi di DPR. Saya ingin mengajak untuk meluruskan niat kita bahwa nyaleg itu untuk membesarkan partai bukan sebaliknya menghalau teman karena takut kalah sehingga kursinya terus berkurang. Pokoknya cari suara sebanyak-banyaknya,” ujarnya.

“Politik itu adalah kebajikan paling tinggi. Karena dengan berpolitik akan bisa membuat kebijakan yang muaranya untuk kepentingan orang banyak pula,” tandasnya.

Dalam pelepasan caleg ini diawali dengan pengenalan masing masing calon anggota Legislatif baik dari DPR RI, Provinsi dan kabupaten/kota.

Pertemuan dan Pelepasan Bacaleg Partai Golkar diikuti 224 orang. Terdiri Dapil Jatim Vl DPR RI 9 orang, bacaleg Dapil Vll DPRD Jatim 7 orang, Dapil Vlll untuk DPRD Jatim 6 orang, Caleg DPRD Kabupaten Blitar 50 orang, Caleg Kota Blitar 25 orang, caleg Tulungagung 50 orang, Kota Kediri 30 orang dan Kabupaten Kediri 50 orang.

Dari 9 bacaleg DPR RI yang hadir diantaranya M Sarmuji (dua periode anggota DPR RI), Ardian Amin, Lidya Syah Putri, Harun Al Rasyid, Kusuma Judi Laksono, Vanny Kurniaramadhani.

Caleg DPRD Provinsi Dapil Vll hadir Bahrudin Budi Santoso, Jairi Irawan, Mawadah Ramadhani, Retno Sariati, Soni Wicaksono, Hadi Setiawan. Kemudian dari Dapil Kediri Vlll ada Sri Hartati, Ahmad Akbar Mubarok, Lutfi Adi Mahendra, Hadi Setiawan, Avila Dewi.

Simak Video “KPU Lantik Anggota Perwakilan di 44 Kabupaten/Kota”
[Gambas:Video 20detik]

(abq/dte)