Blog

losandes.biz: 6 Rekomendasi Hotel Instagramable hingga Tarif Menginap di Surabaya


Dalam era yang terus berkembang dengan pesat, informasi telah menjadi komoditas yang tak ternilai harganya. Dari revolusi digital hingga transformasi teknologi, dunia kita kini tenggelam dalam lautan informasi yang tak pernah kering. Artikel ini mengajak kita untuk melangkahkan kaki ke dalam kompleksitas tatanan informasi saat ini, mengeksplorasi tantangan dan peluang yang muncul dalam mengelola dan memahami gelombang informasi yang terus menggulung. Dari algoritma cerdas hingga arus berita yang tak kenal lelah, mari kita telaah bersama bagaimana kita dapat menjadikan informasi sebagai alat untuk mendobrak batasan dan memahami dunia di sekitar kita dengan lebih baik.

Berikut adalah artikel atau berita tentang Harian losandes.biz dengan judul losandes.biz: 6 Rekomendasi Hotel Instagramable hingga Tarif Menginap di Surabaya yang telah tayang di losandes.biz terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected], Terimakasih.

Surabaya

Di Surabaya, ada 6 rekomendasi hotel yang cocok untuk staycation. Hotel-hotel ini dikenal dengan lokasinya yang strategis, memiliki beragam fasilitas dan instagramable.

Berikut rinciannya:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. JW Marriott Hotel Surabaya

Hotel bintang 5 kategori luxury ini berlokasi di jantung kota Surabaya, yakni di Jalan Embong Malang 85-89. JW Marriott juga dikenal sebagai jujukan para turis asing saat berkunjung ke Surabaya.

Tarif per malamnya berkisar Rp 1,5 juta. Harga itu sangat ‘worth it’ jika anda melihat beragam fasilitas di dalamnya. Seperti kolam renang, 4 resto dan 2 kafe, pusat kebugaran, dan lain-lain.

2. Sheraton Surabaya Hotel

Masih berada di jantung Kota Surabaya, Sheraton Hotel berlokasi di Jalan Embong Malang 25-31. Bangunan hotel ini menjadi satu dengan salah satu mal terbesar di Surabaya Tunjungan Plaza (TP).

Karena lokasinya yang strategis, tamu tidak perlu khawatir jika menginap di sana. Terlebih, sejumlah fasilitas juga tersedia di hotel bintang 5 ini. Tarifnya mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 2,5 juta per malam.

3. DoubleTree by Hilton Surabaya

Hotel bintang 5 ini juga berada di pusat kota Surabaya, tepatnya di Jalan Tunjungan 12. Hotel ini dikenal dengan keunikannya yang menyediakan ruang pertemuan di Teras Atap dengan Pemandangan 360 Derajat.

Selain itu, ada juga bar di teras atap lantai 22 yang menyajikan suasana beda, kolam renang, pusat kebugaran, dan lain-lain. Tarif bermalamnya berkisar Rp 1jutaan.

4. Shangri-La Hotel Surabaya

Bergeser sedikit dari pusat kota, ada Shangri-La Hotel yang berlokasi di Jalan Mayjen Sungkono 120. Shangri-La merupakan hotel bintang 5 dengan beragam fasilitas di dalamnya.

Tarif menginapnya mulai dari Rp 1 jutaan hingga Rp 2,8 juta/malam. Tamu di sana bisa menikmati kolam renang outdoor, spa, pemandangan tropis di sekitar hotel, dan sebagainya.

5. Ciputra World Hotel Surabaya

Hotel ini berlokasi di jalan Mayjen Sungkono No 87-89. Lokasinya menjadi satu dengan Mal Ciputra World Surabaya. Karenanya, bisa dikatakan hotel ini cukup strategis. Tarif menginapnya mulai dari Rp 850 ribu hingga Rp 2,7 juta/malam.

Ciputra World sendiri merupakan hotel bintang 5 dengan beragam fasilitas, seperti kolam renang outdoor di lantai atas, restoran yang menyajikan beragam menu, pusat kebugaran, dan lain-lain.

6. Hotel Majapahit Surabaya

Hotel Majapahit Surabaya terletak di jantung Kota Pahlawan. 3 Menit berjalan kaki ke Tunjungan Plaza, hotel bintang 5 ini menawarkan kamar-kamar yang dilengkapi kamar mandi berlapis marmer dan emas serta menawarkan taman lanskap.

Anda bisa menikmati masakan Euro-Asia di Indigo Restaurant. Sarkies Seafood Restaurant menyajikan masakan Cina. Tarif menginapnya mulai Rp 800 ribu hingga 2,8 juta/malam